PERBEDAAN NATIVE APPS, HYBRID APPS, WEB APPS DAN PROGRESSIVE WEB APPS (PWA)
PERBEDAAN NATIVE APPS, HYBRID APPS, WEB APPS DAN PROGRESSIVE WEB APPS (PWA) - yuk disimak!
Native Mobile Application Development (NMAD)
Native Application atau singkatnya Native apps merupakan aplikasi yang dirancang dengan sengaja secara spesifik untuk operating system atau platform tertentu. Misalnya seperti android, IOS/MacOS, dan Windows. Dalam pengembangannya menggunakan beberapa bahasa pemrograman seperti java/kotlin untuk android dan swift untuk IOS. contoh aplikasi dengan native apps yaitu SoundCloud dan Pokemon Go.
Kelebihan :
- Performa tinggi, responsive dan mulus
- User experience yang baik karena menggunakan UI/UX perangkat native.
- Pembaruan yang instan dengan mengimplementasi fitur baru.
- Menghasilkan penghasilan dana dengan mudah melalui penjualan
Kekurangan .:
- Peningkatan waktu yang lama
- Biaya pengembangan yang Mahal
- Waktu develop yang lama
- Tidak fleksibel
Dalam Segi Keamanan, data pada Native App dienkripsi dalam satu infrastruktur agar mengurangi jumlah risiko dan sangat terlindungi dari penyelahgunaan berkat lapisan sistem operasi yang berbeda. setiap native app memiliki API resmi yang sepenuhnya diperiksa di berbagai versi sitem dan pengembang dapat mengantisipasi perangkat lunak yang dapat diandalkan diperiksa menyeluruh dan lebih aman.
****
Hybrid Mobile Application Development (HMAD)
Hybrid Application merupakan gabungan dari web app dan native app yang dimana merupakan gabungan teknologi stack dan bisa digunakans ebagai suatu platform baik adroid, IOS, ataupun Windows. Hybrid app juga memliki 2 bagian utamanya yaitu kode back-end dan native shell. Contoh aplikasi dengan HMAD yaitu Instagram
Kelebihan :
- Proses pengembangan yang lebih cepat dan terjangkau.
- Pengembangan platform independent.
- Jangkauan multi-platform karena tersedia di berbagai sistem operasi dan browser.
Kekurangan :
- API perangkat fitur kusus terbatas.
- Kecepatan aplikasi hybrid lebih lama karena bergantung pada kecepatan browser.
Dalam Segi Keamanan, hybrid App rentan terhadap kerentanan yang mempengaruhi brower web dan mempengaruhi Native app, dikarenakan hybrid app dibuat dengan Native code.
****
Web Application
Web Application berjalan menggunakan browser dan ditulis dengan bahasa pemrogramman HTML5, Javascript atau CSS. Aplikasi yang mengguanakan Web App maka lebih fokus pada browser dan dijalankan di sistem operasi. Tampilan Web akan di desain sebagus dan seresponsif mungkin dapat menyesuaikan ukuran layar pada perangkat pengguna. sudah banyak aplikasi yang menggunakan web application seperti, Facebook, Tokopedia, Shopee dan lainnya
Kelebihan :
- Terjangkau karena biaya pengembangan yang murah
- Mudah dikembangkan
- Mudaha untuk diakses dengan berbagai macam browser dan sistem operasi
- fleksibel karena dapat menyesuaikan pada berbagai device.
Kekrurangan :
- membutuhkan ases internet yang cepat
- membutuhkan sistem keamanan yang bagus
Dari Segi Keamanan, Web application termasuk sangat rentan untuk di retas oleh berbagai macam serangan seperti virus, malware, dan serangan lain dari jaringan internet.
****
Progressive Web App (PWA)
Progressive Web App (PWA) merupakan gabungan antara web apps dan mobile apps dan menjadi web aplikasi tradisional yang disempurnakan dengan teknologi web modern. PWA didukung dengan sebuah sistem service worker yang mana bisa membuat fungsi offline, notifikasi, update konten pergantian koneksi dan lainnya. Contoh aplikasi yang menggunakan PWA yaitu Twitter dan Starbucks
Kelebihan :
- kemudahan diberbagai perangkat dengan tampilan yang fleksibel.
- instant loading, cepat dan realiable.
- hemat biaya produksi.
Kekurangan :
- Banyak pengguna yang masih belum paham PWA
- Penggunaan belum mampu diterapkan pada semua web browser dan terbatas
- Tidak ditemukan di Appstore
Dari segi keamanan, website dengan PWA memiliki keamanan yang terjamin karena jaringan HTTPS yang digunakan dengan 3 lapis perlindungan keamanan pengguna saat mengakses website
----
Refrensi :
https://magenest.com/en/native-app/
https://ids.ac.id/mengenal-perbedaan-aplikasi-mobile-native-web-dan-hybrid/
https://mindsea.com/app-security-hybrid-apps-vs-native-apps/
https://iarpi.com/kelebihan-aplikasi-berbasis-web/#:~:text=Kekurangan%20Mengguankan%20Aplikasi%20Berbasis%20Web%201.%20Butuh%20Akses,mengaksesnya%20kita%20perlu%20akses%20internet%20yang%20cukup%20cepat.
https://caraguna.com/pengertian-progressive-web-application/
Komentar
Posting Komentar